Review: Mentholatum Acnes Creamy Wash

3:32 AM

hueeee... :'(
Maaf ya teman-teman kali ini aku nggak motret sendiri. Dikarenakan kameraku dipinjam sama temen dan aku nggak tau kalo dia mau pinjem sepanjang weekend. Sedangkan weekend adalah waktuku buat blogging. Yah sudahlah... Jadi aku terpaksa comot gambar dari google. Tapi jangan khawatir, aku cantumin source-nya kok ^^

Nah, baiklah. Kita mulai mereviewnya.
Karena kebetulan facial wash dari dokter-ku udah abis dan... emang niat pengen ngereplace produk-produk dari klinik kecantikan yang merobek-robek kantongku, aku akhirnya nyoba buat beli Creamy wash-nya Mentholatum Acnes. Keputusan ini kubuat karena sebelumnya aku puas sama produk UV Tint-nya.



Kegunaan dari Creamy Wash ini (yang tertera di kemasannya) 
- Menghilangkan minyak (sebum) berlebih dan membersihkan kotoran yang menyumbat pori-pori
- Melawan bakteri penyebab jerawat
- Mengandung vitamin C dan E yang merawat kelembutan kulit, menjaga tetap sehat dan berseri.

Oh iya, waktu aku ngereview ini, aku sudah menggunakan produk ini selama 2 minggu. Dan aku pakenya setiap hari pagi dan malam.
Krimnya lembut, terus wanginya enak & segar. Nggak menyengat menusuk hidung. Terus kalo habis pake ini, rasanya muka itu bersih banget. Nggak terasa kesat, juga nggak terasa licin. Di mukaku ada bakal-bakal jerawat, tapi nggak malah membesar setelah pakai ini. Malah kempes. Bruntusan yang kutakutkan juga nggak muncul. Intinya, produk ini nggak menyebabkan breakout di mukaku. Dan lumayan mengurangi sebum di wajahku.
Oh iya, produk ini nggak mengandung paraben loh!


Harga: IDR 12.000 (50g)

PLUS:
- murah
- wanginya segar
- lembut
- mengurangi sebum
- wajah terasa bersih

MINUS: belum nemu

Repurchase? Yes!

You Might Also Like

8 comments

Subscribe