Biokos 20s Pure Balance

9:49 PM

Dulu waktu masih muda, aku selalu girang sama makeup dan kurang antusias sama skincare. Pokoknya kalau dikasih uang buat beli makeup atau skincare, aku bakal habisin semuanya buat beli makeup. 

Tapi semakin kesini, aku semakin sadar kalau skincare itu penting dhek. Meskipun cuma gel cleanser, toner, dan pelembab. Itu udah skincare paling basic buat manusia jenis pemalas macam aku. Tapi nggak lantas kita ngasal aja pilihnya dan nggak disesuaikan sama keadaan kulit kita. Tetep, kita yang paling tau tipe kulit kita dan produk apa yang sesuai dengan jenis kulit.


Sebelumnya aku pernah bahas soal skincare merk lokal. Kali ini aku bahas lagi soal skincare merk lokal yang keberadaannya lebih senior, yaitu Biokos. Surabaya Beauty Blogger tercinta sekarang bekerjasama dengan Biokos Martha Tilaar. Dan mereka berbaik hati sekali memilihkan kami produk yang sesuai dengan jenis kulit masing-masing.

Karena kulitku tipenya oily, aku dapat yang range 20s Pure Balance. Aku dapat gel cleanser, astringent, hydro gel moisturizer, dan no more shine Caring by Biokos.


Packaging
Yang 3 produk Biokos 20s Pure Balance, packagingnya sama semua. Botol warna hijau, cap ulir bening. Ukurannya lumayan bulky untuk gel cleanser dan astringentnya. Yang moisturizer ukurannya lebih kecil dan cukup masuk makeup pouch.

Sayang banget mulut botolnya gede nganga gini. Produknya nggak bisa terkontrol dan beresiko tumpah kemana-mana. Seringnya aku jadi nuangin kebanyakan, terutama astringentnya. Beneran harus tahan napas biar nggak kebanyakan.


Biokos 20s Purifying Gel Cleanser
Gelnya bening agak kehijauan. Teksturnya gel tapi lebih cair. Menurutku juga lumayan bersih buat mengangkat sisa-sisa makeup di kulit. Setelah diusap pakai tisu/kapas, nggak meninggalkan rasa lengket atau gerah di kulit wajah. Aromanya juga seger banget. Kayak dedaunan yang fresh.

Aku beberapa hari sedang rajin bebersih muka yang rada ribet dan aku pakai ini juga. Nggak bikin kulitku break out semacam beruntusan atau gatal atau berminyak.



Biokos 20s Purifying Astringent
Astringent ini semacam toner, cuma kalau astringent lebih cocok untuk kulit yang berminyak. Nah astringent ini bening kehijauan juga, wanginya juga enak & segar. Aku merasa alkoholnya nggak kenceng banget, jadi nggak terasa perih di kulit. Cara pakainya tinggal di tuang di kapas secukupnya, terus di tepuk tepuk di kulit wajah.




Biokos 20s Hydro Gel Moisturizer
Tekstur moisturizer ini lebih cair daripada gel cleanser. Yang aku suka adalah dia cepat banget menyerap di kulit tapi nggak bikin kulit kesat. Dia tetap lembab di kulit. Ringan, dan nggak bikin gerah. Aku pakainya dikit banget, seujung jari aja udah cukup kok buat semuka.




Caring by Biokos No More Shine
Lah ini kenapa tiba-tiba ada bedak di review skincare? Tenang, masyarakat. Caring by Biokos ini adalah skincare makeup, jadi bedak ini sudah mengandung skincare yang sesuai dengan tipe kulitmu. Aku dapat yang No More Shine, yaitu varian yang dapat mengontrol minyak berlebih di wajah.

Bagus banget packagingnya. Udah kayak mouse futuristik warna pink chrome. Bentuk bedaknya juga keren, bergelombang ala-ala cangkang kerang, atau kayak...sokle (oke ini random, tapi menurutku begitu). Ada kacanya lumayan besar, dan ada sponge puff-nya.

Bedak ini sudah ada SPF 35 PA+++, tapi sayangnya seri no more shine ini shade-nya terlalu terang buatku. Jadi buat mengakalinya, aku aplikasikan pakai powder brush terus aku sapukan di wajah tipis-tipis aja. Atau  kalau aku pengen pakai sponge-nya, aku aplikasikan di daerah bawah mata dan tengah hidung sebagai highlight.

Memang beneran sih kalau bedak ini nggak bikin muka cepat berminyak. Bedak ini juga ada sedikit aroma bedaknya, tapi nggak mengganggu sih kalau buatku.

===

Oke deh, itu aja review singkat dari aku. Intinya kalau di aku semua produk ini nggak bermasalah, nggak bikin kulitku bereaksi negatif. Kalian ada yang udah nyobain ini juga kah? Gimana reaksinya di kulit kalian?

You Might Also Like

4 comments

Subscribe