Japan Softlens Ageha Pop Grey

11:34 AM

ku ini pemain baru di dunia persoftlens an. Kayaknya baru hitungan bulan deh sejak post pertamaku soal pertamakalinya aku pakai softlens.

Softlens ini datang tepat disaat softlens terakhirku jatuh dan kecemplung di tong sampah kering di kamarku. Sangat indah sekali. Terima kasih Surabaya Beauty Blogger dan Japan Softlens!

ageha-pop-grey

Japan Softlens merupakan distributor resmi dari softlens merk Ageha. Japan seoftlens menyediakan berbagai warna softlens dan ukuran minus mulai normal sampai minus 8. Semua proses pembuatan softlens mereka telah terdaftar dan berstandar Internasional dan bersertifikat ISO 13485 & 9001. Aku bener-bener girang apalagi dengar-dengar Ageha ini nyaman banget dipakainya.

ageha-pop-grey


Packaging Japan Softlens ini kesannya elegan dengan warna pink putih. Yang aku suka lagi, tiap softlensnya nggak ditempatin di botol kaca kecil. Karena jujur aja aku susah bukanya kalau pake botol kaca.

Aku dapat yang Pop Grey. Corak abu-abu dan ring di bagian luar soflens bikin mata kita terlihat lebih lebar dan bulat pas pakai. Meskipun begitu, hasilnya terlihat natural di mata karena abu-abunya nggak kelihatan terang banget tapi lebih ke abu-abu gelap dan ring hitamnya nggak keliatan kontras banget.

ageha-pop-grey

Brand : Ageha
Series : Pop Series
DIA : 14mm (15mm saat pakai)
BC : 8.6
Kadar Air : 65%
Type : Gel
Tone : 1 Color

Jujur aja, ini softlens paling nyaman yang aku pakai! Aku nggak bermasalah sama sekali pas pakai softlens ini. Nggak ada rasa mengganjal, membayang, berat, ataupun tragedi mata memerah setelah pakai lebih dari 3 jam. Aku berasa nggak pakai softlens! Aku beberapa kali hampir kelupaan lepas softlens dan mau langsung tidur aja saking super nyamannya softlens ini.

Softlens ini sendiri bisa dipakai sampai 6 bulan. Tapi kalau aku pribadi sih, nggak bakal pakai sampai 6 bulan. Palingan juga 3 bulan aku ganti yang baru. 

ageha-pop-grey

Overall, aku suka banget sama softlens ini. Mungkin aku bakal coba pakai seri Japan Softlens yang lainnya. Oh ya, untuk produk Ageha Pop Grey ini harganya Rp 150.000 dan kamu bisa langsung beli di website mereka:

japansoftlens.com/


You Might Also Like

1 comments

Subscribe